PLAY.ID | Sepakbola – Hasil pertandingan antara Spanyol dan Georgia pada babak 16 besar EURO 2024 yang digelar di stadion RheinEnergie, Senin (1/7/2024) berkahir dengan kemenangan bagi spanyol. Spanyol berhasil mengalahkan Georgia dengan skor 4-1.
Georgia unggul lebih dulu melalui gol bunuh diri yang dilakukan oleh Normand pada menit ke-18. Spanyol yang dalam tertinggal meningkatkan intensitas serangan. Usaha spanyol menyamai kedudukan membuahkan hasil pada menit ke-39.
Pemain Manchester City, Rodri, berhasil menyamai kedudukan menjadi 1-1 setelah menerima umpan dari Winger milik Athletic Bilbao, Williams.
Pada babak kedua, Spanyol berhasil comeback menjadi 2-1 melalui Fabian Ruiz. Ruiz mencetak gol dengan sundulan setelah mendapatkan asis dari Lamine Yamal dari sisi kanan.
Pada menit ke-75 Spanyol kembali menambah gol menjadi 3-1. Kali ini giliran Williams yang mengoyak gawang Georgia. Gol tersebut tercipta melalui serangan balik dan William mampu melewati barisan lini pertahanan Georgia.
Pada menit ke-83 Olmo mengubah skor menjadi 4-1. Gelandang serang milik Leipzig tersebut menyontek bola ke arah kanan gawang.
Alhasil, Spanyol berhasil melangkah ke babak perempat final. Sementara itu, perjalanan Georgia terhenti di tangan Spanyol pa babak 16 besar EURO 2024.