BOLAPLAY.ID | Sepakbola– Mbappe telah bergabung dengan Real Madrid dari PSG dengan status bebas transfer. Mbappe merupakan fans berat Cristiano Ronaldo.
Ronaldo berhasil memenangkan 4 trofi Liga Champion dan 4 kali memenangi Ballon D’or selama memperkuat Real Madrid dalam kurun waktu sembilan musim.
Mbappé: “Saya memiliki kesempatan untuk memulai impian saya bermain untuk Real Madrid, saya berharap bisa menulis sejarah Real Madrid”.
“Tapi cerita Cristiano di Real Madrid unik. Aku berharap bisa melakukan sesuatu yang unik. Aku hanya punya pujian untuknya. Kami berhubungan, dia seorang legenda”.
Cristiano Ronaldo dan Mbappe akan berduel di EURO 2024 pada babak perempat final. Portugal dan Prancis akan bertarung untuk memperebutkan tiket ke semifinal.